Rabu, 18 Mei 2016

[ REVIEW ] My Mid-Spring 2016 Review...


x x x



  Kali ini saya ingin berbagi review mengenai anime yang tengah saya ikuti di musim semi 2016. Tidak semua anime saya ikuti, saya hanya mengikuti anime yang saya nilai menarik. Tentunya, selera setiap orang berbeda-beda. Rating akan saya berikan dengan maksimal lima bintang (I love it!) dan terendah satu bintang (meh). Jika ada anime yang tidak tertulis disini, maka itu berarti saya tidak mengikuti anime itu. Bukan berarti anime tersebut buruk secara keseluruhan atau semacamnya. Tapi pastinya, tidak sesuai selera saya.

  Hmm, sebenarnya ini blog apa sih? Entahlah, ada yang bilang ini blog translate, ada yang bilang ini blog review, dan lain-lain. Yang pasti ini blog saya, dan saya akan menulis apa yang menurut saya menarik...



x x x








Gundam Unicorn Re: 0096 ★✩✩✩✩
  Gundam Unicorn ini dibuat oleh studio Sunrise, berdasarkan Light Novel. Rilis pertama kali pada 2011 dalam bentuk OVA 7 episode. Satu episode berdurasi minimal 50 menit. Setelah Gundam Iron Blooded-Orphans Season 1 selesai, ada jeda waktu sekitar 6 bulan sebelum Season 2 mengudara. Sunrise memutuskan untuk memotong 7 OVA tersebut menjadi 20+ episode. Konon katanya akan ada adegan ekstra di episode-episode tersebut.

  Awal mula melihat episode 1, saya kecewa karena sama persis dengan OVA. Begitu juga dengan episode-episode selanjutnya. Mungkin hanya ada adegan ekstra ketika pertempuran dan adanya OST di OP dan ED. Selebihnya, saya tidak menemukan ada alasan bagi saya untuk menonton anime ini. Jujur saja, anda buang-buang waktu jika menonton ini, lebih baik menonton OVA-nya saja.








Tanaka-kun ★★★★★
  Anime buatan Silver Link, studio yang sama ketika memproduksi Watamote, Kokoro Connect, Fate Kaleid, dll. Bersumber dari Webmanga. Jujur saja, mungkin ini anime terbaik kedua yang saya tonton di musim ini. Tanaka dan Ohta selalu menimbulkan situasi yang kocak di lingkungan sekitarnya. Belum lagi, kisah asmara dengan gadis-gadis di sekitarnya. Menonton anime ini tanpa ekspektasi apapun, dan berakhir dengan senyum setelah menontonnya. Bukankah ini inti dari industri anime, menghibur pemirsanya? I'm entertained!







Macross Delta ★★★✩✩
  Anime ini tidak memenuhi ekspektasi mayoritas fans franchise. Lagu-lagunya tidak begitu catchy dan MC (Freiya) yang annoying (mungkin voice actornya pendatang baru). Namun ada banyak bagian yang improve dari franchise terdahulu. Misalnya teknologi pertempuran (shield), manusia vs manusia, munculnya bangsa manusia yang lebih beragam, dll. Melihat dalam beberapa episode lagunya berubah, dan pengalaman membuat improvisasi pembawaan suara karakter lebih hidup, mungkin masih ada harapan. Terlebih lagi, ini adalah anime yang direncanakan untuk 26 episode. Sekali lagi...mungkin...Overall, not bad...







Kabaneri the Iron Fortress ★★★★✩
  Anime yang diproduksi oleh Wit Studio, studio yang sama yang memproduksi Attack of The Titan atau entah apa namanya itu. Di episode perdana, saya dibuat pesimis kalau ini hanya akan meniru konsep Attack of the Titans. Beberapa episode terlewati, ternyata anime ini melebihi ekspektasi saya. Ada beberapa hal yang mengganggu dan menurut saya tidak tepat, misalnya MC Ikoma yang memiliki dendam ke Kabane dan terlihat lebih terdidik, tidak terlihat memanfaatkan itu secara optimal. Di lain pihak, MC Mumei terlihat memiliki karakter yang lebih baik dari Ikoma. Meski begitu, saya menaruh harapan kalau karakter kedua MC ini akan terus berkembang...Overall, saya sangat menikmati anime ini...Terutama adegan-adegan pertempuran mereka...Mungkin menaruh 4 bintang terasa kejam bagi anime ini...







Re:Zero ★★✩✩✩
  Dibuat oleh Studio White Fox, studio yang sama memproduksi Gochuumon. Jaminan heroine moe sudah ada dalam genggaman pemirsanya. Anime ini merupakan adaptasi light novel. Untuk tiga episode pertama, saya tidak memiliki masalah apapun. Benar-benar anime yang menarik dan bagus. Tapi setelah mempelajari pola cerita dan masuk arc baru, saya mulai kesal. Selalu timbul pertanyaan dari diri saya, "Ini Subaru butuh berapa kali mati lagi agar arc ini selesai...". Di episode terbaru saya berharap ini akan mengakhiri arc, ternyata zonk lagi dan Subaru memilih mati dan saya harus menunggu minggu depan (lagi) untuk melihat bagaimana solusinya, atau bisa jadi saya akan menonton ending arc 2 minggu lagi jika Subaru mati lagi. What the f*ck dude....!!!!

  Jadi saya berkesimpulan, ini anime bagus, cerita oke, tapi cara menikmatinya yang salah. Saya rasa, anime ini paling tepat jika ditonton setelah tamat. Selama on-going, saya akan memberi rating bintang 2. Mungkin, setelah tamat, saya akan memberinya rating bintang 4 atau 5. Saya harap begitu...Tapi pastinya saya akan drop anime ini dan mendownloadnya 3-4 episode sekaligus...







Kiznaiver ★★★★✩
  Dibuat oleh Studio Trigger, studio yang sama memproduksi Kill la Kill, Inou-Battle, Little Witch Academia, dll. Kualitas animasinya, unik, dan studio ini merupakan salah satu dari 3 studio favorit saya. Kiznaiver merupakan karya original. Harus saya akui, anime ini sering memberikan ending penasaran, momen konyol, lucu, menegangkan, dan manis. Mungkin tantangan terbesar anime ini terletak di banyaknya karakter utama, 8 orang. Bagaimana mereka bisa mengcover cerita kedelapan orang itu menjadi satu bagian yang solid dan utuh hingga episode terakhir, 12. Mungkin saya layak memberikan bintang lima di anime ini, tapi saya memilih wait and see...







Bungou Stray Dogs ★★★★★
  Merupakan anime adaptasi manga, dibuat studio favorit saya, Studio Bones. Cara anime ini membawakan ceritanya sangat unik. Saya sangat menikmati semua momen di anime ini. Paling menarik ketika Dazai dan Kunikida mulai berargumen, benar-benar menarik. Meski Atsushi ini tipikal MC yang aneh, kekurangan tersebut ditutupi oleh member agensi yang aktif dalam cerita, tentunya banyak sekali momen lucu disertai aksi-aksi yang keren. Worth to watch...







Joker Game ★★★★✩
  Anime adaptasi novel ini dibuat oleh Studio Production IG, studio yang sama memproduksi Psycho Pass, Kimi no Todoke, Kuroko no Basket, Evangelion, dll. Anime yang satu ini sangat menarik dan mengasah otak. Bercerita tentang agensi mata-mata Jepang sebelum perang dunia II. Banyaknya karakter utama di anime ini membuat pemirsanya tidak bisa fokus mendalami satu karakter saja, mungkin ini yang membuat satu minus bintang disini. Tapi secara keseluruhan, ini anime yang bagus.







Kau Pikir Ada Gadis Yang Bermain Game Online? ★★✩✩✩
  Adaptasi dari light novel ini diproduksi studio Project No.9, studio yang sama dengan Shoujo Tachi, dan beberapa anime ecchi lain. Dengan kata lain, studio ini ahlinya dalam menunjukkan daya tarik tubuh karakter anime. Ada dua jenis pemirsa anime ini, pertama orang yang melihat animasi (ehemm) dan ceritanya, yang kedua adalah player dan mantan player game online dari Indonesia. Jika anda tanya kenapa saya sampai menonton anime seperti ini, karena saya pemirsa nomor dua.

  Anime ini mirip dengan game online pertama saya, Ragnarok Online, sekitar 2004. Memang di server Indonesia, banyak gadis jadi-jadian, jadi apa yang terjadi dengan MC ini wajar. Semua hal yang ada di anime ini memberikan nostalgia bagi saya. Namun memasuki pertengahan musim, cerita anime ini seperti kehabisan bensin. Untuk sementara, saya akan memberi dua bintang dan melihat kemana anime ini akan berakhir.

  Ngomong-ngomong, sekarang saya sudah tidak lagi bermain game online Indo, tapi bermain server luar negeri. Disini, banyak sekali gadis realnya, berbeda dengan gadis gamer Indo yang kebanyakan jual mahal. Jadi jawaban judul di anime di atas adalah...YA!







Flying Witch ★★★★★
  Anime adaptasi manga yang dibuat oleh Studio JC Staff, saya kira studio ini bukan barang baru di telinga pemirsa anime. Jujur saja, ini anime terbaik yang saya tonton musim ini. Saya tidak tahu apa alasan yang tepat untuk mengungkapkannya, anime ini selalu memberikan perasaan yang menyenangkan setiap kali saya menontonnya. Belum lagi OST anime ini sangat catchy, bahkan lebih menarik daripada lagu-lagu di Macross Delta!

  Pertama, saya kira ini adalah anime yang menampilkan manisnya seorang gadis penyihir dan semua hal-hal di sekitarnya, alias meh! Tapi saya salah, ini benar-benar menyenangkan. Tidak ada plot spesial, hanya kehidupan sehari-hari Makoto dan Chito (kucingnya) bersama keluarga Kuramoto. Anda bahkan bisa menonton anime ini dari episode manapun dan tetap merasakan hal yang menyenangkan! Worth to watch? Hell yeah!!!

1 komentar:

  1. Selamat sore.
    Saya suka membaca rekomendasi anime, LN Oregairu, dan LN Qualidea.
    Oh ia saya punya saran, sering-sering buat artikel rekomendasi anime dong kak. Saya sudah nonton yg Tanaka-Kun, animenya memang bagus :)
    Terima kasih

    BalasHapus