Selasa, 27 September 2016

[ REVIEW ] Macross Δ Episode 26 : Eternal Walkure


x x x




  Akhirnya berakhir juga...Saya akan mereview secara utuh untuk series ini di akhir artikel ini. Mungkin, review dari saya ini sedikit aneh, terlalu banyak teori konspirasi, terlalu banyak info-info tentang seri macross sebelumnya, dan juga terlalu banyak info mengenai mekanik mesin-mesin disini. Tapi, saya percaya itu akan membuat para pembaca yang baru menonton Macross di seri ini, akan lebih tertarik untuk menonton seri yang sebelumnya.

  Sayangnya, dua tebakan saya benar tentang anime ini. Messer tewas, lalu Roid dan Keith akan tewas bersama-sama. Buat penggemar om-om berkacamata yang pernah e-mail saya, saya sampaikan turut berdukacita yang sebesar-besarnya...





Oke, saya tidak akan bahas blahblahblah disini. Pemandangan adegan ini mirip adegan sebelum pertempuran akhir Macross Frontier. Juga, mungkin sedikit mirip dengan adegan waktu Lynn Minmay mencium Hikaru sebelum final battle.



Mari kita berpikir jernih disini. Keith tahu kalau Roid ini tidak bisa dipercaya. Tapi Keith tidak melakukan apapun selama Heinz mengijinkan Roid.

Maksud saya, ini bodoh sekali. Itu adalah altar yang hanya bisa dikontrol dengan Rune, dan di altar ada Rudanjal Rom Mayan. Bukankah jika Roid yang memegang kendali, bukankah itu sama saja dengan memberikan kuasa Roid untuk mengontrol semua orang yang terhipnotis?



Sayang sekali, kita semua tidak bisa menyaksikan adegan helm pilot yang berkilau sebelum lepas landas, adegan ikonik Macross yang harusnya ada di seri ini. Come on, masa tidak ada?



Oke, pasti akan ada pertanyaan seperti ini: Apa sich alat-alat tambahan yang menempel di pesawat Hayate dan Mirage?

  Alat-alat tersebut merupakan additional item. Dimana, dalam seri Macross, mereka disebut dengan FAST Packs. FAST kepanjangan dari Fuel Armor Sensor Tactical, sederhananya ini adalah alat-alat tambahan yang bisa menambah daya jelajah, ketahanan, kekuatan radar, dan persenjataan. Dalam seri Macross, FAST Packs ini jenisnya beragam, saya akan memberitahu anda beberapa saja yang mungkin penting dan akan sering anda lihat.


SUPER PACK
Ciri khasnya ada di punggung pesawat, besar karena menampung banyak sekali misil. Super pack ini menekankan di penambahan kecepatan dan misil yang banyak sekali, maksud saya...super banyak sekali dan ramai seperti pasar jika ditembakkan bersamaan.

STRIKE PACK
Ciri khasnya ada di punggung pesawat, ada meriam beam di salah satu punggungnya. Punggung satunya berisikan misil. Sama seperti super pack, ada booster yang juga menambah kecepatan pesawat. Strike pack ini memiliki satu tipe lagi, yaitu DUAL STRIKE PACK. Bedanya, dual strike pack ini memiliki meriam beam di tiap punggung pesawat, dan ini artinya tidak ada extra misil seperti tipe strike pack.

FRANKENSTEIN PACK
Pack ini murni untuk kecepatan, maksud saya, sangat cepat sekali, dua kali lebih cepat dari super dan strike pack. Persenjataannya? HaHaHa...ya senjata default gan, senjata bawaan biasa. Pack ini cocok untuk misi penyelamatan, evakuasi, dll. Negatifnya, karena boosternya besar dan tidak bisa bertransformasi, sangat merepotkan jika pesawatnya berubah menjadi battroid dan gearwalk.

ELINT PACK
Anda pasti bisa menebak pack ini untuk apa. Ini meningkatkan daya jangkau radar, kamera, dan sangat membantu dalam pengumpulan data. Misi-misi perintis, patroli, dan pengamatan daerah merupakan misi-misi dimana pack ini sangat efektif. Bila anda masih bingung, pack ini adalah pack favorit dari Luca, pilot dalam seri Macross Frontier.

ARMOR PACK
Saya kira tidak perlu penjelasan lebih jauh soal ini, dan tentunya kecepatan pesawat akan berkurang.

Jadi pack apa yang dipakai Mirage dan Hayate? Mudah saja, tidak ada armor ekstra, kita coret armor pack. Tidak ada parabola, Elint dicoret. Tidak ada tabung booster besar, coret frankenstein. Mirage sempat menembakkan misil secara masif, tapi tidak semasif Chuck ketika menahan Aerial Knight beberapa episode lalu. Lalu kita melihat ada satu meriam beam di punggung  pesawat yang berubah menjadi meriam beam bahu ketika berubah menjadi battroid. Mirage dan Hayate memakai Strike Pack.




Ini adalah misil milik Mirage dari strike packnya. Jika Mirage memakai super pack, dijamin misil yang ditembakkannya jauh lebih ramai dari ini.



Tidak lupa Konig Monster kesayangan saya...^^!



Tampilan hologram Mikumo eh Mbak Rudanjal Rom Mayan, mengingatkan saya akan final battle Macross Frontier dimana ada hologram raksasa Ranka disana.



Pernyataan Roid kalau Rune manusia Windermere akan membantu mereka agar tidak terhipnotis nyanyian Star Singer hanyalah isapan jempol. Semua makhluk, tidak terkecuali manusia Windermere juga terpengaruh hipnotis. Kecuali, om Roid yang runenya menempel di altar dan Mikumo, eh Mbak Rudanjal Rom Mayan.

Ini artinya, manusia windermere memang tidak memiliki resist tersebut. Tapi, manusia windermere memiliki perlakuan spesial, karena rune mereka bisa mengontrol altar Star Singer.



Tobat Om...Udah tua jangan kebanyakan tingkah...



Heinze akhirnya memilih bekerjasama dengan Walkure dan memerintahkan Aerial Knight untuk menumbangkan Roid. Tapi, ini sudah saya tebak sejak beberapa episode lalu...skip skip!



Ternyata, tidak ada tikungan lagi...Selamat bagi Freiya dan Hayate. Buat Mirage...Ada pembaca yang mau menampung? 



Jujur saja, waktu adegan ini terjadi, suaranya terdengar agak fals, atau ini mungkin pendapat saya saja. Ah sudahlah...



Gadis impian para VVIBU, Mikumo. Dengan kata kunci 'rudanjal rom mayan' maka dia akan menuruti perintah anda. Menarik, bukan? Tolong jangan memikirkan yang aneh-aneh, saya tidak sedang berpikiran aneh-aneh. Oke, cuma sedikit saja, tolong percaya!

Jujur saja, saya tidak tahu harus berkomentar apa di adegan ini. Kita semua bisa menebak kalau endingnya akan seperti ini semenjak Mikumo 'diciduk' Om Roid.



Sebenarnya, sistem perisai lingkaran yang canggih ini, percaya atau tidak percaya... ditemukan secara tidak sengaja oleh Macross yang pertama. Sistem warp portal mereka rusak, dan hanya bisa memunculkan portal-portal kecil. Jadi, mereka memanfaatkan portal-portal kecil itu untuk mencegah serangan musuh menyentuh bagian tubuh kapal. Jika portal-portal atau fold shield ini dikumpulkan di satu titik, akan menambah penetrasi serangan Macross Attack, dan disebut Daedalus Attack.



Akhirnya Bogue menyelamatkan Reina...Sudah saya duga kalau nantinya akan ada adegan ini...Ehemm.



Macross yang pertama, letak meriam utama berada di punggung-bahu. Jelas tidak efisien untuk pembidikan karena terlalu lama. Meski begitu, Macross tersebut memiliki dua meriam utama. Sedang untuk kelas Macross kekinian, meriam utama ada di tangan dan hanya satu.



Tentunya ini bukan Macross Attack, karena tujuannya untuk mengambil kembali Mikumo, eh Mbak Rudanjal Rom Mayan.



Yang saya cermati, untuk battroid kali ini, sudah memakai pedang. Tapi pedangnya sendiri kurang berkesan (IMHO), mungkin tipe lightsaber akan lebih oke, tapi malah terkesan seperti Gundam. Dalam edisi Macross Frontier, variable fighternya memakai pisau sebagai senjata melee.



Keith mati bersama Roid...Hmm sudah kuduga.



Well, selamat berbahagia untuk Hayate dan Freiya!




x x x




  Terimakasih kepada para pembaca review tidak jelas ini, sudah membaca sampai sejauh ini. Saya akan mereview satu atau dua anime di musim mendatang. Kemungkinan besar, Iron Blooded-Orphans, dan satu anime romance. Tapi, kita lihat saja perkembangannya nanti...




OVERALL REVIEW : MACROSS DELTA

Cerita ★★✩✩✩
Animasi ★★★★✩
Musik ★★★✩✩
Karakter ★★✩✩✩

  Saya tidak menyarankan anda untuk memiliki ekspektasi yang tinggi untuk anime ini, meski ada embel-embel franchise Macross. Nikmati saja apa adanya, jangan frustasi jika terlalu banyak episode plot yang sulit untuk dicerna, maksud saya begini: Berkali-kali disebut Lady M, tapi nyatanya tidak ada kejelasan sama sekali. Berger terlihat seperti penjahat yang sebenarnya, sekarang kemana dia? Jangan hanya karena tersisa satu episode lalu seenaknya membiarkan pemirsanya dipenuhi tanda tanya dan 'kejar setoran'.

  Sulit rasanya melihat anime ini sebagai anime Macross. Ini bukan anime mecha politik seperti Gundam, jadi tolonglah dibuat sesederhana mungkin. Perbanyak adegan pertempuran dan romance diantara karakternya. Ada anekdot tentang Macross ini. Jika franchise Gundam disebut Star Wars ala Jepang, maka franchise Macross ini adalah Top Gun ala Jepang. Buat yang belum tahu apa itu Top Gun, well itu film jaman dulu lah.

  Musik ala Girlband ini memang konsep yang menarik, tapi jujur saja...Saya tidak menyukainya. Kembali lagi, review akan selalu subjektif, dan ini adalah opini saya. Musik Macross Delta belum tumbuh dalam diri saya, mungkin hanya perasaan saya saja, dan saya berharap kalau pendapat tersebut akan berubah. Hanya saja...sulit untuk menyukai musik di anime ini...entah mengapa.

  Anda akan tahu kalau plot anime ini fvcked up ketika saya menulis banyak sekali analisis panjang lebar tentang plotnya. Maksud saya, Macross harusnya tidak serumit ini...

  Oke...Dengan ini, saya nyatakan review ini telah selesai dan terima kasih banyak sudah menemani hingga sejauh ini. Sampai jumpa di review berikutnya!




-  Amor Vincit Omnia  -

2 komentar:

  1. Kebetulan, aku baru aja selesai nonton series delta, baik yg tv series & movie. Menurutku si, Lady M ini, wujudnya bukan hanya 1 org oknum. Tapi merupakan suatu perkumpulan orang-orang terbatas yg sangat berpengaruh. Klo tdk salah, sewaktu mikumo dibuat, ada seorang perempuan separuh baya & berkacamata, mengingatkan sama Mao Nome, char dr macross zero & frontier. Klo tdk salah, dia juga slh 1 keturunan langsung dr protoculture & star singer (karena bisa bersinkronisasi dgn peninggalan protoculture di macross zero).

    Dan klo tdk salah, Epsilon Foundation, merupakan bagian dr Chaos. Sementara Chaos sendiri, dipimpin oleh orang yg bernama " Lady M ". Tapi anehnya, Chaos sudah terbentuk sejak lama, yaitu setelah perang di SDF macross, yaitu sudah berumur paling tdk 50. Bearti selama 50 thn, organisasi Chaos, termasuk Elipson foundation, telah dipimpin oleh seseorang juga, anggaplah Lady M. Nah, kemudian, ada rumor yg berkembang klo Lady M adl org dari salah satu penghuni kapal Megaroad -01 .

    Nah pertanyaannya, jika Chaos dipimpin oleh semisal Lady M, asumsinya ialah klo gak Misa / Minmay, sementara Megaroad-01, menghilang, maka siapa yg memimpin Chaos, sementra puncak pimpinan adl Lady M ?
    Kemudian, org yg paling mendalami budaya, teknologi & dapat bersinkronisasi dengan protoculture, adl Mao Nome, yg merupakan seorang priest di Pulau mayan, macross zero, dan merupakan keturunan langsung dr protoculture.
    Dan jangan lupa, Lady M ini, merupakan org yg paham benar mengenai teknologi protoculture, bahkan berinisiatif utk meng-clone " star singer ", itu bearti, latar belakang Lady M adl seorang ilmuan

    BalasHapus
  2. Tambahan lagi, tadi juga habis ngubek-ngubek mengenai macross, ketemu pembahasan fold quarts. Batu permata yg digunakan utk komunikasi fold & fold dimensi (perpindahan dimensi , seperti warp). https://macross.fandom.com/wiki/Fold_Quartz

    Klo gak salah, fold quarts dibahas di macross frontier, dan merupakan material vajra yg digunakan utk berkomunikasi dengan bantuan bakteri var. Peneliti material tersebut adl Mao nome.

    BalasHapus