Rabu, 16 November 2016

[ FOR FUN ] Oregairu : Hayama Hayato - Yukinoshita Yukino


  Seperti biasa, for fun ini by request via email. Ada yang menanyakan tentang hubungan Hayama Hayato dengan Yukinoshita Yukino. Jujur saja, lebih mudah jika saya membuat fan fic menggunakan imajinasi, tapi anda bisa mendapatkannya di tempat lain. Disini, mari kita ungkap ada apa dibalik fakta-fakta mereka berdua di Light Novelnya.

  Sekali lagi, anda tidak perlu percaya dengan apa yang saya tulis disini. Saya kembalikan kembali kepada pembaca semuanya.

  Jika ada yang tanya translate Biblia, jujur saja saya mengerjakannya pelan-pelan. Translatenya banyak sekali karena satu volume hanya berisi tiga chapter. Silakan jika ada yang berminat mengerjakan translatenya, saya sendiri no problemo.

  Jadi, ada apa diantara mereka berdua?


  Petunjuk tentang hubungan mereka berdua, sebenarnya tersebar di berbagai chapter dan volume, dan timelinenya tidak beraturan. Kali ini, saya mencoba menyusun timelinenya.



Vol 4 chapter 5


  Timeline paling awal, ada di vol 4 chapter 5. Disini, Hachiman bertanya kepada Yukino tentang sesuatu diantara Hayama-Yukino. Disini, Yukino bercerita awal perkenalannya dengan Hayama.

  Ayah Hayama memiliki bisnis dengan keluarga Yukino. Ketika pertemuan bisnis terjadi, Hayama dititipkan ke Haruno dan Yukino untuk diajak bermain. Tapi, benarkah mereka bertiga berteman?

  Di vol 9 chapter 8, Yukino membenarkan kalau mereka bertiga adalah teman sepermainan semasa kecil. Haruno adalah pemimpin grup mereka.

  Lalu kita melompat di vol 10 chapter 2, Haruno menceritakan kalau dia suka menjahili Yukino di atraksi taman bermain, dimana tentunya disana juga ada Hayama.

  Disini kita stop terlebih dahulu. Jadi jelas, kalau Yukino-Hayama di masa lalu memang benar-benar memiliki hubungan pertemanan. 

  Ini didukung pernyataan Hayama di vol 10 chapter 6 ketika Miura bertanya kepada Hayama, "siapa Haruno", Hayama menjawab kalau Haruno adalah "teman masa kecil". Jika Haruno dianggap teman masa kecil oleh Hayama, lalu Yukino sendiri membenarkan kalau mereka adalah satu grup permainan ketika kecil dulu, maka Hayama melihat Yukino sebagai temannya juga. Lalu, bagaimana dengan Yukino sendiri?


  Di volume 1 chapter 2, Yukino menyebutkan kalau dulunya dia berteman dengan seseorang yang sangat populer di kalangan para gadis. Oke, kita tidak perlu penjelasan panjang lebar, orangnya adalah Hayama Hayato.

  Jadi, baik Yukino dan Hayama sendiri mengakui kalau dulunya mereka berdua berteman baik. Tapi mengapa bisa menjadi seperti saat ini?

  Dalam vol 1 chapter 2, Yukino mengatakan kalau permulaan penderitaannya dimulai sewaktu kelas 6 SD. Tapi, tepatnya kapan?

  Dalam vol 11 chapter 1, Yukino mengatakan kalau Hayama yang menerima coklat dari seorang gadis ketika Valentine, akan menimbulkan salah paham. Sedang di vol 11 chapter 5, Haruno menceritakan kalau dulunya Yukino pernah memberikan coklat ke Hayama ketika Valentine. Cocok dengan info di atas?

  Kesimpulannya cukup mudah, Yukino hendak memberikan coklat persahabatan ke Hayama dan Haruno sewaktu kelas 6 SD. Karena Haruno selisih 3 tahun, jelas dia berada di SMP dan Yukino terlihat seperti sedang memberikan satu-satunya coklat ke Hayama, dan artinya coklat Valentine.


  Di vol 1 chapter 2, Yukino bercerita kalau bully terjadi kepada dirinya. Contohnya, dia kehilangan sepatunya 60x. Lima puluh kali oleh para gadis, sisanya anjing dan blahblahblah. Tapi, cuma 60x saja?

  Mari kita telaah kembali vol 4 chapter 3, disana Yukino memilih untuk SMP di luar negeri. Mari kita cermati kembali fakta di atas...

  Artinya, sejak Valentine kelas 6 SD hingga kelulusan SD, terjadi bully. Kelulusan SD di Jepang adalah tengah bulan Maret. Artinya, sejak 14 Februari hingga 15 Maret terjadi bully, misalnya Yukino kehilangan 60x sepatunya. Ambil rata-rata 30 hari, kurangi 8 hari libur (sabtu-minggu), maka didapat 22 hari. Artinya, 22 hari di sekolah Yukino kehilangan sepatunya 60x.

  Sederhananya, Yukino setelah 14 Februari, setiap harinya di sekolah, dia kehilangan sepatunya 2 hingga 3 kali! Orang normal pasti stress dan depresi dengan hal ini. Penyebabnya sederhana, ada gosip Yukino berpacaran dengan Hayama. Eh, tahu darimana ada gosip itu?

  Mudah, di vol 10 chapter 6, Haruno sendiri yang mengatakan kalau dulu pernah ada gosip serupa. Karena Hayama tidak satu SMP dengan Yukino, jelas gosip itu ada ketika mereka berdua masih SD.


  Di vol 4 chapter 7, Hayama membuat pengakuan. Dulunya, terjadi adegan bully yang dia lihat secara langsung, tapi Hayama memilih untuk mendiamkannya. Sulit rasanya dinalar dengan akal sehat, nice guy seperti Hayama membiarkan bully terjadi di depan kedua matanya.

  Ini sebenarnya baru terjawab dengan sendirinya di vol 7 chapter 6, Yukino bercerita ke Hachiman kalau teman-teman satu kamarnya membahas tentang asmara dan dia terus diinterograsi soal itu. Masalahnya, ini gara-gara Hachiman sewaktu Festival Budaya lalu. Kita semua tahu ada apa waktu itu, bukan?

  Woy, jangan jawab "ada Senpai-cowok 3B yang colek vantat Hachiman!"


  Di vol 7 chapter 6, Yukino sudah memberitahu kalau akan ada gosip tidak enak soal mereka berdua jika Hachiman dan Yukino terlihat jalan berduaan ketika kembali ke hotel. Bagaimana akhirnya? Yukino malah memegangi lengan Hachiman dan jalan berduaan ke hotel.

  Mudah saja, itu karena mereka berdua menyukai gosip itu.

  Jadi bagaimana dengan gosip pacaran Hayama-Yukino ketika SD? Apakah mereka berdua juga menyukai gosip itu? Ini terjawab sendirinya oleh Hayama di vol 8 chapter 5, Hayama mengakui kalau dirinya dulu juga pernah salah paham seperti Hachiman ke Kaori.

  Lihat reaksi Yukino di vol 4 chapter 4 ketika Hayama berusaha terlihat hendak membela Rumi, Yukino terus memotong dan mempertanyakan niat Hayama.

  Disini, mulai terlihat mudah untuk menebak apa yang terjadi. Hayama hanya mendiamkan bully itu karena berpikir kalau Yukino sebenarnya menyukainya, jadi dia memilih untuk mendiamkannya. Namun, ternyata Yukino hanya menganggapnya sebatas teman saja, dan berakhir fatal.

  Hayama tidak mau membantunya, dan Yukino terus terbully hingga lulus SD. Disini, kemungkinan besar Yukino merasa dikhianati oleh yang namanya "teman pria", dan dalam vol 1 chapter 2, Yukino meminta Hachiman untuk memberikannya definisi tentang apa namanya teman pria. Karena definisi lama yang Yukino pahami, adalah orang yang punya agenda pribadi dan membiarkannya dibully orang.


  Hal mengejutkan terjadi di vol 10 chapter 8, Yukino juga meminta maaf ke Hayama dan memahami kalau masalah ini juga pastinya membebani Hayama. Berbeda dengan Yukino di masa lalu, Yukino menyalahkan Hayama yang hanya diam saja. Jelas, Yukino berubah. Memang terkesan kabar baik bagi Hayama karena Yukino bisa memaklumi kesalahannya di masa lalu. Tapi ini jelas-jelas sebuah upper-cut dari Hachiman. Mengapa?

  Dalam vol 2 chapter 4, Yui di depan Yukino, Zaimokuza, Totsuka, Hayama, dan Hachiman berkata kalau satu-satunya hal yang dapat membuat seorang gadis berubah adalah cinta. Dan Hayama mengatakan dengan persis kata-kata Yui tersebut ke Hachiman dalam vol 10 chapter 8.

  Jelas, Yukino berubah bukan karena Hayama, tapi karena Hachiman.

  Namun misterinya...Apakah Hayama masih mengharap Yukino atau "move on" ...Ataukah...

6 komentar: