x x x
Kembali lagi di for fun...Banyak request tentang artikel sejenis ini yang membahas kedekatan Hachiman dengan gadis lainnya. Tapi jujur saja saya sulit untuk membuatnya, karena kekurangan clue dari light novelnya. Meski tulisan disini for fun, semua penjelasan disini berdasarkan petunjuk light novel, bukan imajinasi liar saya. Tentunya akan saya notice dengan mungkin/ kemungkinan/ dll jika itu hanya kesimpulan spekulasi. Well, sederhananya ini for fun adalah serius tapi santai. Tidak perlu ditanggapi serius meski petunjuknya dari light novel, tapi nikmati saja seperti hiburan dikala bosan.
x x x
|
Awal mulanya, volume 5 chapter 5. Ada monolog Hachiman yang mengatakan : Akan selalu ada pengecualian di atas segalanya... |
Jadi, Hachiman secara tidak langsung mengakui kalau sudah terjadi atau akan ada waktunya dimana Hachiman akan membuat pengecualian terhadap sesuatu yang sudah dia putuskan. Saya akan menuliskan beberapa saja, semoga anda menikmati suguhan for fun kali ini.
AKU TIDAK BUTUH TEMAN...
|
Volume 1 Chapter 1, dalam monolognya ketika ditinggal Sensei berduaan dengan Yukino di klub. Hachiman teringat dengan kejadian dimana dia menembak Kaori 2 tahun lalu. Kaori menolaknya dan mengajak Hachiman berteman saja. Kenyataannya, sejak saat itu Kaori tidak lagi menyapanya. "Jika menjadi teman berarti tidak akan pernah saling menyapa lagi, maka ini hanya menimbulkan memori buruk saja." |
|
Volume 1 Chapter 2. Sehari setelah kejadian di atas, Hachiman merasa kesunyian antara dirinya dan Yukino di ruangan klub ini terasa menyenangkan. Oleh karena itu, Hachiman meminta Yukino menjadi temannya. Ini lucu, karena idealisme Hachiman berubah dalam satu malam! Tapi sampai volume 11 Hachiman tidak mengajak satupun orang selain Yukino untuk menjadi temannya, maka Yukino dalam kasus ini merupakan sebuah pengecualian. |
HIDUP YANG IDEAL ADALAH HIDUP TANPA MEMILIKI HUBUNGAN DENGAN SIAPAPUN...
|
Volume 6 Chapter 10, Hachiman mengajak Yukino untuk berteman dengannya (lagi). Hachiman ditolak (lagi). |
|
Volume 7 Chapter 1, Hachiman mengatakan "Cara hidup yang terbaik adalah tidak memiliki hubungan dengan siapapun". Ini cukup lucu, karena Hachiman sendiri dua kali meminta Yukino untuk menjadi temannya. |
|
Volume 8 Chapter 4, Hachiman mengakui kalau dirinya dan Yukino memiliki hubungan yang spesial. |
|
Volume 8 Chapter 5, Hachiman mengatakan kalau dirinya dan Yukino punya hubungan yang saling percaya satu sama lain... |
|
Volume 9 Chapter 5, Yukino mengakui kalau dia punya hubungan dengan Hachiman. Hachiman juga mengkonfirmasi kalau dirinya punya hubungan juga dengan Yukino. Sepertinya, Yukino termasuk dalam pengecualian 'tidak mau punya hubungan dengan siapapun'. |
JANGAN TERLALU DEKAT KARENA BISA MENIMBULKAN SALAH PAHAM...
|
Volume 7 Chapter 5, adegan melihat gunung Fuji. Atau entah gunung yang mana. Hachiman mengatakan kalau hal-hal semacam ini bisa menimbulkan salah paham. |
|
Malam harinya, alias volume 7 chapter 6, Hachiman pulang bersama Yukino dari restoran ramen, Tenka Ipin. Mereka berdua tahu kalau di kelas Yukino lagi ramai gosip HachimanxYukino. Mereka berdua sadar kalau jalan berdua larut malam akan menimbulkan gosip. Mereka tetap melakukannya, Yukino pulang ke hotel bersama Hachiman dengan memegang lengan Hachiman selama perjalanan. Hachiman membuat pengecualian dalam hal salah paham, pengecualian itu dia buat untuk Yukino. |
JANGAN SENTUH TANGANKU...
|
Volume 9 Chapter 7, Yui menggunakan boneka Pan-san untuk menggigit tangan Hachiman. Dalam monolognya, Hachiman mengatakan Itu sangat mengganggu, sangat imut, dan memalukan sehingga membuatku tidak nyaman! Ini sangat memalukan, jadi tolong hentikan! |
|
Volume 9 Chapter 8, sebenarnya gambar animenya ada yang salah disini. Dalam monolog novelnya, Hachiman 'serasa' kedua kulit mereka bersentuhan. Jika hanya menarik lengan jaket, maka tidak akan merasakan apapun. Kecuali, tangan Yukino itu menyentuh tangan Hachiman, dan Hachiman merasakan sentuhan tangan Yukino meski memakai sarung tangan. Ok, kita skip, Hachiman dalam monolog ini mengatakan sangat bahagia, tangan Yukino serasa menggenggam hatinya, dan ingin adegan ini berlangsung selamanya. Ini aneh sekali, karena tidak lama sebelumnya, Hachiman menolak sentuhan Yui di toko Pan-San. Apakah Yukino mendapatkan pengecualian lagi? Tampaknya begitu. |
MEMAHAMI SESEORANG ADALAH PERBUATAN DOSA...
|
Volume 5 Chapter 3, Hachiman dalam monolognya mengatakan memahami seseorang adalah sebuah dosa. |
|
Volume 8 Chapter 8, Hachiman mengatakan kalau dia ingin suatu hari nanti bisa memahami Yukinoshita Yukino. Sekali lagi, Hachiman membuat pengecualian untuk Yukino. |
x x x
Tidak ada komentar:
Posting Komentar